SOAL OSN BIOLOGI TAHUN 2018 TINGKAT KABUPATEN/KOTA
SOAL OSN BIOLOGI TAHUN 2018 TINGKAT KABUPATEN/KOTA - Semoga post ini bermanfaat bagi sobat pejuang juara sekalian. berikut admin akan menyajikan soal OSK Biologi tahun 2018 yang ditulis ulang oleh team juarapendidikan.blogspot.com
![]() |
SOAL OSN BIOLOGI TAHUN 2018 TINGKAT KABUPATEN/KOTA |
1. Selain
menghasilkan mRNA yang
dapat ditranslasi menjadi
polipeptida, transkripsi pada eukariot
juga menghasilkan berbagai
jenis RNA struktural
dan fungsional, misalnya
tRNA, berbagai jenis small RNAs, dan rRNA seperti ditunjukkan pada
gambar berikut.
Tentukan apakah pernyataan berikut benar (B) atau salah (S).
A. Aktivitas peptidil
transferase pada ribosom dihasilkan dari rRNA.
B. Tipe RNA
polimerase yang mensintesis molekul 45S prekursor rRNA adalah sama dengan RNA
polimerase yang mensintesis mRNA.
C. Skema di
atas menunjukkan bahwa
molekul 45S prekursor
rRNA mengalami proses splicing.
D. Terdapat
penambahan kepala 5’ guanosin dan ekor poli-A pada proses di atas, hanya saja tidak
ditunjukkan pada gambar.
2. Diagram berikut menunjukkan kompleks translasi pada sel
eukariot selama tahap elongasi.
Tentukan apakah pernyataan berikut benar (B) atau salah (S).
A. Label A menunjukkan posisi
ditemukannya kepala guanosin pada mRNA
B. Label B menunjukkan arah
pergerakan ribosom selama elongasi.
C.
Label C menunjukkan ujung karboksil dari polipeptida yang sedang
disintesis.
D. Label D menunjukkan ujung
5’ dari molekul tRNA.
3. Pembelahan sel
secara tidak terkendali yang mengarah kepada kanker dapat dipicu oleh mutasi
yang terjadi pada berbagai gen. Secara umum, gen-gen ini dikelompokkan menjadi
onkogen dan gen supresor tumor.
Tentukan apakah pernyataan
berikut benar (B)
atau salah (S)
mengenai kedua gen tersebut pada individu normal.
A. Mutasi pada satu salinan dari suatu onkogen
sudah cukup untuk mengarahkan sel menuju kanker. B. Dibutuhkan
mutasi pada kedua salinan dari suatu onkogen di dalam sel yang sama sebelum sel
mengarah kepada kanker.
C.
Dibutuhkan mutasi pada
satu salinan dari
suatu gen supresor
tumor pada suatu
sel dan mutasi pada
salinan lainnya dari
gen yang sama
pada sel lainnya
agar kanker dapat berkembang.
D. Dibutuhkan
mutasi pada kedua
salinan dari suatu
gen supresor tumor
pada suatu sel sebelum sel mengarah kepada kanker.
4. Anemia sel
sabit disebabkan oleh
mutasi titik pada
gen hemoglobin yang
menghasilkan substitusi dari satu
asam amino pada
peptida β-globin dari
hemoglobin. Tentukan apakah metode
berikut dapat digunakan
(B) atau tidak
dapat digunakan (S)
dengan akurat untuk mendeteksi kedua alel tersebut pada
individu normal.
A. Isolasi DNA dari
leukosit yang dilanjutkan dengan analisis Southern blot untuk mendeteksi ukuran
ekson gen globin.
B. Isolasi DNA dari
leukosit dilanjutkan dengan sequencing DNA dari intron gen globin.
C. Isolasi DNA dari
leukosit dilanjutkan dengan amplifikasi PCR dan hibridisasi allele-specific oligonucleotide (ASO).
D. Analisis Western
blot dari ekstrak sel darah merah.
5. Berikut
ini adalah kurva
yang menunjukkan hubungan
antara aktivitas relatif
enzim dengan konsentrasi ligan
inhibitor untuk suatu
enzim allosterik dengan
subunit tunggal dan multisubunit (2 dan 4 subunit).
Tentukan apakah pernyataan berikut benar (B) atau salah (S).
A. Enzim allosterik
dengan subunit tunggal
memiliki kemampuan yang
paling rendah dalam mengatur jalannya reaksi kimia yang
bersangkutan di dalam sel.
B. Konsentrasi
inhibitor yang semakin meningkat akan mengurangi jumlah enzim yang aktif.
C. Enzim dengan
subunit tunggal dan multisubunit membutuhkan konsentrasi inhibitor yang sama
untuk menurunkan aktivitas relatif enzim sampai 50%.
D. Semakin kompleks
suatu enzim, maka dibutuhkan rentang konsentrasi inhibitor yang lebih lebar
untuk menurunkan aktivitasnya dari 90% menjadi 10%.
6. Data berikut ini menunjukkan komposisi basa
nitrogen yang menyusun sel dari berbagai organisme.
Tentukan apakah pernyataan berikut benar (B) atau salah (S).
A. Basa purin
hadir di dalam
DNA dengan persentase
yang lebih besar
daripada basa pirimidin.
B. Semua sampel
menunjukkan bahwa persentase
guanin pada DNA
lebih sedikit dibandingkan
persentase adenin.
C. DNA pada
sel hati manusia
memiliki jumlah sitosin
yang lebih banyak
daripada sampel lainnya. D. Protista
memiliki rasio basa
purin terhadap pirimidin
yang sama dengan
organisme multiseluler.
7. Tentukan apakah pernyataan berikut benar (B) atau salah (S) tentang kloroplas.
A. Kloroplas memiliki DNA linier yang terpisah dari DNA nukleus.
B. Kloroplas dapat berfungsi di luar sel.
C. Kloroplas memiliki ribosom sendiri dengan ukuran yang sama dengan ribosom pada sitosol.
D. ATP yang dihasilkan oleh kloroplas dapat digunakan untuk aktivitas sel selain Siklus Calvin.
Nah itulah 7 soal OSN biologi tingkat Kabupaten/Kota tahun 2018, jika sobat ingin mendapatkan lanjutan soalnya, bisa mengunduhnya dalam bentuk PDF. disini
Post a Comment for "SOAL OSN BIOLOGI TAHUN 2018 TINGKAT KABUPATEN/KOTA"